Senin, 14 Oktober 2019

Kebutuhan Energi Manusia


Salah satu ciri dari makhluk hidup adalah memerlukan makanan atau nutrisi. Makanan dibutuhkan oleh makhluk hidup untuk memperoleh energi.
Makanan merupakan sumber energi utama bagi makhluk hidup. Tanpa makanan yang masuk ke dalam tubuh, maka manusia dapat mati karena tidak memiliki kemampuan untuk bertahan hidup.
Zat makanan, seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral juga harus ada dalam bahan makanan yang kita konsumsi.
Kebutuhan Energi Manusia dan Upaya Menjaga Keseimbangan Berat Badan
Makanan dibutuhkan untuk sumber energi
Tubuh kita membutuhkan energi untuk melakukan berbagai aktivitas. Energi juga dibutuhkan untuk mempertahankan suhu tubuh normal, sekitar 37 derajat celcius.
Jumlah energi yang dibutuhkan tubuh untuk beraktivitas dihitung menggunakan satuan kalori.
Sama halnya dengan tubuh, jumlah energi yang tersedia dalam makanan juga diukur dalam satuan kalori.
Satu satuan kalori (kal) menunjukkan jumlah kalori yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu 1 gram air sebesar 1 derajat celcius. 1 kalori sama dengan 4.200 joule.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kebutuhan Energi

Kebutuhan energi setiap orang berbeda-beda. Beberapa faktor yang mempengaruhi kebutuhan energi seseorang, antara lain usia, jenis kelamin, dan aktivitas yang dilakukan.
Kalori yang dibutuhkan oleh laki-laki berbeda dengan perempuan meskipun berada pada rentang usia yang sama.
Dua orang yang kembar sekalipun akan memiliki kebutuhan kalori yang berbeda, tergantung pada keadaan fisik dan aktivitasnya sehari-hari.
Kita akan cepat merasakan lapar pada saat selesai melakukan olahraga dibandingkan jika hanya duduk atau beristirahat.
Hal ini terjadi karena pada berolahraga, kalori yang dibutuhkan tubuh lebih banyak, sehingga pembakaran energi jauh lebih cepat dibandingkan jika hanya duduk dan beristirahat.
Keseimbangan energi dapat terjadi ketika kalori yang masuk dalam tubuh melalui makanan sama dengan kalori yang dikeluarkan melalui metabolisme tubuh dan aktivitas otot. Di dalam kondisi ini, maka berat badan kita akan cenderung tetap.
Apabila kalori yang masuk dalam tubuh melebih kalori yang dikeluarkan, akan terjadi keseimbangan energi positif.
Artinya, jaringan tubuh kita akan menyimpan kelebihan nutrisi tersebut. Kenaikan berat badan dapat terjadi jika sekitar 2.500 kilo kalori (kkal) disimpan dalam bentuk lemak pada jaringan tubuh.
    Sebaliknya, jika kalori yang dikeluarkan tubuh melalui aktivitas lebih besar dibandingkan dengan jumlah kalori yang masuk dalam tubuh, maka akan terjadi keseimbangan negatif.
    Artinya, di dalam tubuh kita akan melakukan pembakaran simpanan nutrisi yang tersimpan dalam tubuh untuk memenuhi kalori yang dibutuhkan tubuh. Kondisi ini dapat menurunkan berat badan kita.
    Sehingga, untuk menjaga berat badan agar tetap seimbang, maka kita harus menjaga agar jumlah kalori yang masuk dalam tubuh sama dengan jumlah kalori yang dikeluarkan oleh tubuh.

    Tabel Kebutuhan Energi pada Manusia

    Berikut ini adalah tabel kebutuhan energi sehari-hari pada manusia berdasarkan jenis kelaminnnya.
    Hasil gambar untuk tabel kebutuhan energi manusia
    Jumlah kalori yang dikelurkan dalam berbagai aktivitas dapat dilihat pada tabel berikut.
    Hasil gambar untuk Jumlah kalori yang dikeluarkan dalam berbagai aktivitas



    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Hipotensi

    Darah rendah atau hipotensi  a dalah kondisi ketika tekanan darah berada di bawah 90/60 mmHg. Hipotensi umumnya tidak berbahaya dan dapat d...